Sabtu, 01 Oktober 2011

Samsung Galaxy Tab 10.1 - Review

Desain Samsung Galaxy Tab 10.1


Bodi tipis Samsung Glaxy Tab 10.1 berukuran ketebalan hanya 8,6 mm. Tidak hanya tipis, tablet ini juga terasa begitu ringan, dengan bobot hanya 595 gram. Jadi tidak mengherankan kalau tablet ini begitu nyaman saat dipegang atau dibawa-bawa. Samsung tetap mempertahankan desain khas tabletnya. Yaitu panduan warna putih di sisi punggung dengan sedikit aksen abu-abu di sisi kameram serta warna hitam di sisi depan. Layarnya berdaya TFT 16 juta warna, 800x1200 pixels, tampilan layar terlihat begitu tajam. Dan ini tidak berubah meski dibawah cahaya matahari. Tampilan user interface (UI) Android 3.0 Honeycomb ini sekilas tak ubahnya tablet lain ber-OS sama.


Catatan Samsung Galaxy Tab 10.1


Tidak ada port memori eksternal.



Fitur Samsung Galaxy Tab 10.1


 Samsung Galaxy Tab 10.1 - Review, ponsel, handphone, hp, seluler

Touch Wizz UX yang dibawa tablet ini, tersembunyi. Salah satunya taskbar berisi ikon menu yang tersembunyi di bagian bawah layar, disebut dengan Samsung mini apps tray. Untuk memunculkannya dengan mengusap bagian bawah layar ke atas. Selain itu, ada juga widget di homescreen yang bisa diubah-ubah ukuran digeser posisinya hanya dengan sentuhan jari. Di pojok kanan bawah ada ikon jam, baterai, WiFi yang jika disentuh muncul kotak pengaturan WiFi.


[adsenseyu4]


Kamera 3 Mpix di bodi belakang ditemani dengan lampu flash. Juga ada kamera 2 mpix di bagian depan atas layar, yang selain merekam video juga bisa untuk video call. Butuh 2-3 detik untuk menangkap gambar foto, dilengkapi proses autofocus. Hasil foto terlihat tajam, dan bisa diedit atau diupload ke internet.


Bagi anda yang hobi membaca, selamat memasuki era digital. Karena tablet ini menyediakan fitur Reader’s Hub yang didalamnya disediakan sekitar 2,2 juta buku digital, 2000 koran dalam 49 bahasa dan 2300 majalah dalam 22 bahasa dari seluruh dunia, Ada juga fitur eBook yang memungkinkan anda mendownload buku secara digital. Membaca buku dengan tablet ini tak ubahnya membaca biasa, mengganti halaman dengan mengusap layar sentuh.


Catatan Samsung Galaxy Tab 10.1
Fitur menarik lain termasuk Social Hub untuk berbagai jejaring sosial, Polaris Office, dan pulse untuk update berita dunia secara online.



Kinerja Samsung Galaxy Tab 10.1


Disokong prosesor 1 Ghz Tegra 2 Dual core mempu memacu kinerja OS Android Honeycomb. Berbagai fitur bisa dijalankan dengan lancar dan cepat. Apalagi ditambah ketajaman layar serta desain tablet ini yang tipis dan ringan.
Baterai jenis Lithium Polymer berkapasitas 6800 mAh sanggup Samsung Galaxy Tab 10.1 bertahan sekitar 7 jam.


sumber : selular.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar