Minggu, 02 Oktober 2011

LG KP500 Review

Desain LG KP500


Ramping dan ergonomis. Itulah kesan yang tertangkap saat menggenggam dan mengoperasikan handphone ini. Dengan konsep layar sentuh, LG KP 500 memiliki dimensi 106.5 x 55.4 x 11.9 mm dan bobot 87 gram sudah dengan baterai. Meski mengadopsi konsep layar sentuh, tetapi beberapa fitur tetap bisa dioperasikan lewat tombol. Misalnya saja untuk melakukan panggilan, pada bagian bawah handphone tersedia tombol panggilan serta untuk mengakhirinya. Tentu saja dengan konsep desain layar sentuh, ukuran layar juga harus menunjang. LG KP 500 memiliki ukuran layar 3 inchi. Saat layar disentuh, terasa kesensitifannya. Ada sesuatu yang unik pada pengoperasian layar sentuh. Kita bisa mengatur beberapa menu yang paling sering digunakan, pada halaman depan menu dalam kondisi siaga. Beberapa menu yang tampil pada tampilan siaga dinamakan Widgets.


Catatan LG KP500


Jenis layar sentuhnya adalah resistive. Karenanya, LG menyediakan stylus untuk membantu mempermudah pengoperasian handphone.



Fitur LG KP500


 LG KP500 - Review, ponsel, handphone, hp, seluler

Fungsi kamera bisa dijalankan dengan menekan tombol akses langsung di bagian kanan ponsel. Kameranya punya ketajaman lensa 3 Mpix. Sayangnya tidak ada bekal auto focus serta lampu flash untuk memaksimalkan hasil jepretan kamera. Pun demikian, fasilitas night mode bisa dimanfaatkan untuk memotret di kondisi minim cahaya. Hasil tangkapan kamera juga tak mengecewakan. Resolusi maksimal yang bisa dihasilkan adalah 2048 x 1536 Pixels.


Pada fitur musik, kualitas suaranya bisa dibilang biasa saja. Meski kurang maksimal, fitur pelengkapnya cukup banyak. Ada Equalizer, Shuffle, Stereo Speaker dan Playlist. Saat mendengarkan musik, kita bisa mengakses beberapa fitur lain, seperti internet atau berSMS-an. Fitur ini tidak memiliki tombol akses langsung. Tetapi kalau memang cukup sering didegar, bisa diletakkan sebagai Widgets.


Catatan LG KP500
Port untuk mendegarkan musik memiliki ukuran standar 3,5 mm



Kinerja LG KP500


Disuplai dengan baterai berkekuatan 900 mAh jenis Lithium Ion. Oleh vendor diklaim baterainya bisa bertahan hingga 700 jam waktu bicara dan 8 jam waktu siaga. Ketika diuji coba mengakses fitur musik sambil berinternetan terus menerus dari kondisi full bar, baterai bisa bertahan hingga 3 jam.


sumber : selular.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar