Selasa, 27 September 2011

Motorola A3100 - Review

Desain Motorola A3100


Smartphone keluaran Motorola ini memiliki bentuk ouval. Ketiadaan sudut membuatnya terlihat manis dan unik. Layar berukuran 2,6 inch dengan resolusi 24 x 320 pixels sangat menunjang kenyamanan mata. Sebagai smartphone dengan konsep touch screen tentu saja membuatnya minim akan tombol. Tombol yang ada hanyalah tombol memanggil dan mengakhiri panggilan serta tombol navigasi berbentuk bulat. Material yang digunakan pada ponsel ini terkesan mewah dan kokoh. Pada bodi bagian belakang terlihat hampir seluruhnya dilapisi dari bahan stainlees steel.


Catatan Motorola A3100


Letak stylus pen ada di bagian kanan atas ponsel



Fitur Motorola A3100


 Motorola A3100 - Review, ponsel, handphone, hp, seluler

Windows mobile 6 adalah sistem operasi yang mendukung ponsel cerdas keluaran Motorola ini. Bagi yang sudah terbiasa dengan Windows Mobile, bisa dengan mudah mengakses tiap menu dan fitur yang dibenamkan pada ponsel ini.


Walaupun sangat memaksimalkan beberapa fitur kantoran, beberapa fitur hiburan yang dibenamkan tidak mengecewakan. Misalnya saja pada fitur kamera dan musik. Kamera yang dimilikinya berkekuatan 2 Mpix dan dilengkapi dengan lampu flash. Hasil jepret gambar dalam keadaan minim cahaya cukup oke. Kualitas pemutar musik juga nyaman didengar telinga, apalagi jika menggunakan headset. Butuh informasi berita terkini? Bisa menggunakan fitur radio yang dilengkapi dengan fungsi cari otomatis atau mengakses halaman web dengan koneksi internet di jaringan GPRS.


Catatan Motorola A3100
Settingan untuk koneksi internet dapat dilakukan secara otomatis.



Kinerja Motorola A3100


Motorola A3100 Menggunakan jenis baterai Lithium Ion berkekuatan 1000 mAh. Tidak dilengkapi dengan keterangan dari vendor berapa lama baterai dapat bertahan pada waktu siaga dan biacara.


sumber : selular.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar