Desain Gvon919
Menilik tampilannya, ponsel ini mirip dengan model smartphone. Bar dan minimalis. Perpaduan warna chrome dan hitam dengan tombol navigasi model line shape membuat tampilan ponsel ini elegan. Bobot yang dimiliki Gvon 919 ini pun terbilang ringan. Cukup mengejutkan ketika mengenggam ponsel ini. Lekuk kurvanya nyaman di genggaman dan tidak mudah tergelincir ketika digenggam. Resolusi layar yang dibawa oleh ponsel ini memang tidak terlalu tinggi, 262 ribu warna. Teknologi LCD yang dibawanya pun seperti kebanyakan ponsel lainnya. Namun ada nilai istimewa pada ponsel ini, yaitu sensitivitas sentuhan yang terbilang tinggi.
Material penyusun ponsel ini terkesan ringkih dan tipis.
Fitur Gvon919
Untuk kebutuhan rekam gambar, Gvon 919 dibekali dengan kamera 3.0 Mpix (dual kamera). Hasil jepretan kamera ponsel ini memang tidak terlalu baik pada pengambilan gambar kualitas rendah. Terdapat hujan piksel (pixel dot scratch) pada hasil bidikannya. Begitu juga halnya ketika gambar dipindahkan ke komputer.
Meskipun tidak membawa sistem operasi apapun, namun Gvon 919 memiliki desain tampilan antarmuka yang menarik. Konsep sliding menu dicangkokkan pada ponsel ini. Ikon menu pun didesain fancy hingga beda dengan produk-produk ponsel lain yang memiliki label “ponsel cina”. Layar sentuhnya pun bekerja optimal dalam mendukung konsep sliding menu.
Ponsel ini mengadopsi shake control dan akselerometer dengan apik. Dalam bundel paketnya, tersedia 2 paket game bergerak 2D Ball Slider dan Air Attack. Setiap gerakan yang dibuat oleh pengguna diterjemahkan sebagai perintah bergerak bagi sistem. Hal tersebut menandakan tingkat sensitivitas shake control dan akselerometernya cukup tinggi dalam menanggapi respon.
Meskipun tidak nampak sebagai ponsel musik, namun kualitas suara yang dihasilkan oleh ponsel ini cukup memadai. Speakernya mampu menghasilkan suara yang proporsional. Pada nada-nada tinggi pun ponsel ini masih bisa melantunkan suara yang baik.
Catatan Gvon919
Meskipun masih membutuhkan earphone sebagai pengganti antenanya, namun FM radio ponsel ini bekerja secara maksimal. Anda dapat menyimpan hingga 25 channel radio dalam daftar penyimpanannya.
Kinerja Gvon919
Secara keseluruhan, kinerja Gvon 919 terbilang baik. Kekhususannya terlihat pada fitur hiburan dan game. Pemutar musik, FM radio dan game bergeraknya mampu berfungsi dan memberikan hiburan dengan optimal. User interface nya memiliki layer yang mapan ditambah dengan skema layar sentuh yang apik.
Baterai dengan kapasitas 1000 mAh cukup andal dalam menyuplai power pada ponsel ini. Selain digunakan untuk berkomunikasi, melakukan koneksi internet, memutar musik dan bermain game baterai ponsel ini mampu bertahan hingga 2 hari pemakaian sebelum diisi ulang.
sumber : selular.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar