Jumat, 23 September 2011

Micxon MX10 - Review

Desain Micxon MX10


Micxon MX 10 hadir dengan konsep bar, dimensi handphone in sekitar 116x57x14 mm. Ukuran yang cukup bongsor, bahkan bobotnya juga berat. Kali ini Micxon berusaha mengutilisasi teknologi layar sentuh yang sedang menjadi tren di kalangan smartphone bermerek. Layar sentuh resistive 2,7 inchi milik MX10 sedikit kurang responsif, pengguna rasanya kurany nyaman apabila hanya mengandalkan layar untuk navigasi. Untung saja micxon MX10 mempunyai tombol navigasi extra besar dibawah layar. Material secara umum cukup baik, terasa kokoh walaupun hampir keseluruhan bodi terbuat dari plastik. Sisi-sisinya dikelilingi lis metalik yang menambah kesan kokoh tersebut. Tepat dibawah layar ada tombol untuk mengatur pemutar musik dan shortcut ke fitur game. Dibagian kanan handphone ada port USB untuk koneksi dengan komputer sekaligus charging baterai. Handphone ini juga memiliki stereo speaker di bagian belakangnya.


Catatan Micxon MX10


MX10 masih menggunakan port USB lama jenis MiniUSB.



Fitur Micxon MX10


 Micxon MX10 - Review, ponsel, handphone, hp, seluler

Kamera utama di belakang handphone kualitasnya 2 Mpix dan dilengkapi dengan flash light. Kamera dilengkapi dengan fasilitas digital zoom, white Balance, colour Effect dan juga Night Mode. Semua pilihan opsi tadi memperkaya pengalaman menggunakan kamera handphone ini. Tidak lupa ada juga fungsi perekam video yang cukup oke untuk handphone sekelasnya.


Fitur pemutar musik bisa langsung dimainkan dari home screen menggunakan tombol berbagai tombol shortcut. Ukuran speaker ada di bagian belakang handphone sangat bombastis. Hiburan musik lainnya bisa memanfaatkan radio FM dengan fungsi cari otomatis.


Catatan Micxon MX10
Untuk fasilitas internet, hanya bisa koneksi di jaringan GPRS. Hadir pula beberapa aplikasi jejaring sosial seperti Facebook.



Kinerja Micxon MX10


Micxon MX10 memiliki kinerja yang biasa-biasa saja. Namun harus memakluminya karena handphone ini masuk dalam kelas low end. Baterai yang digunakan pada handphone dual on GSM ini adalah Lithium Ion dengan kekuatan 1500 mAh.


sumber : selular.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar