Sabtu, 24 September 2011

Gstar 198 - Review

Desain Gstar 198


Gstar 198 adalah handphone dengan desain candy bar klasik yang terkesan lux dan elegan. Kesan ini didapat dari material bodi 198 yang seluruhnya terdiri logam berwarna perak dan tombol keypad juga dari bahan karet yang berkualitas baik. Di handphone ini, proporsi area antar layar dan keypad didominasi oleh layar. Dengan demikian berakibat pada ukuran keypad yang jadi sangat kecil hingga mengurangi kenyamanan dalam mengetik. Untung masalah di bagian keypad hanya masalah pada ukuran, karena secara material keypad Gstar 198 masih nyaman saat ditekan. Handphone ini juga dilengkapi tombol shortcut untuk mengoperasikan fitur musik.


Catatan Gstar 198


Untuk koneksi audio, handphone ini dibekali audio jack 2,5 mm. Tersedia slot Mini USB yang bisa digunakan untuk koneksi data, sekaligus charging. Uniknya tersedia pula port charging untuk ukuran handphone Nokia.



Fitur Gstar 198


 Gstar 198 - Review, ponsel, handphone, hp, seluler

Gstar Jazz 198 mengedepankan kemampuan dalam memutar lagu. Itu sebabnya, handphone ini dilengkapi sejumlah fitur penunjang, mulai dari shortcut button untuk play, pemilihan repeat dan shuffle dalam moda pemilihan lagu. Bahkan handphone ini dilengkapi speaker stereo dahsyat (berukuran besar) dengan pancaran suara yang sangat mengelegar. Handphone yang diberi label 'Jazz' oleh vendornya juga dibekali fitur FM radio dengan 9 saluran yang bisa disimpan.


Handphone ini memiliki kamera dengan hasil gambar VGA untuk mengambil foto. Kamera seperti biasa dilengkapi oleh white balance, effect dan berbagai opsi untuk mengoptimalkan hasil foto. Kamera juga dapat digunakan sebagai perekam video. Untuk Anda yang senang iseng, Gstar 198 memiliki fitur perubah suara sehingga Anda bisa merubah suara saat menelepon seseorang.


Catatan Gstar 198
Fitur seperti ebuddy dan Yahoo messenger hanya merupakan shortcut ke versi web, bukan aplikasi asli.



Kinerja Gstar 198


Kinerja handphone ini cukup oke. Nilai plus Jazz adalah user interface-nya yang mudah dioperasikan. Handphone ini dilengkapi dengan baterai Li-ion dengan kapasitas 800 mAh yang sanggup menopang waktu siaga selama 400 jam dan waktu bicara selama 6,5 jam.


sumber : selular.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar