Sabtu, 17 Desember 2011

"All-in-One PC" Untuk Seluruh Anggota Keluarga dari HP TouchSmart 520

Setelah sukses meluncurkan PC all-in-one yg dilengkapi teknologi Magical Touch tahun lalu, HP kembali meluncurkan seri dari model yg sama tahun ini, HP TouchSmart 520 All-in-One PC.

Sebelumnya, HP telah merilis HP TouchSmart 610. Kedua produk PC all-in-one ini secara spesifikasi sama, namun utk seri terbaru tahun ini, dilengkapi dgn beberapa fitur unggulan.

"Fitur unggulan HP TouchSmart 520 ini terdiri dari RecipeBox, Link Up, Magic Canvas, Game dan Komik, serta tentu saja Beats audio utk musik. Kemiringan layar PC ini bisa dimiringkan hingga 30 derajat, sehingga nyaman utk dilihat. dari beragam sudut," ungkap Jane Ritonga, MDM Consumer Desktop PC HP PSG Indonesia, dalam jumpa pers di Marche Restaurant, Plaza Senayan, Jakarta, Kamis (15/12/2011).

Layar sebesar 23 inci yg dimiliki seri PC ini memberi kenyamanan layaknya televisi. Dgn desainnya, PC ini mudah diletakkan dimana saja dan mudah dipindahkan.

Selain itu, bisa menghemat energi listrik hingga 50 persen karena utk menjalankan PC ini hanya memerlukan satu kabel utama. Central Processing Unit (CPU) yg bersatu dgn layar, membuat PC ini tidak membutuhkan banyak daya dari aliran listrik. PC all-in-one terbaru dari HP ini sudah tersedia di Indonesia dan dijual dgn harga mulai dari Rp 12 juta.

HP TouchSmart 520 memiliki beberapa fitur unggulan yg diperutkan utk semua anggota keluarga. Seperti utk sang anak, ada fitur yg membantu utk pengunduhan komik dan setelah itu komik tersebut dapat langsung dibaca di komputer HP ini.

Utk anggota keluarga lainnya, HP telah menyiapkan beberapa fitur berguna lainnya, seperti RecipeBox utk Ibu dan fitur tulis tangan utk Ayah, dan Magic Canvas utk dipakai seluruh anggota keluarga.

Fitur RecipeBox utk Menyimpan Resep
Ini utk sang Ibu, yg hobi memasak dan mengoleksi resep. Kini koleksi resep masakan tersebut bisa disimpan dalam satu fitur yg tersedia dalam PC ini. Pertama-tama memang harus mencari resep lewat mesin pencari seperti Google dan lainnya.

Setelah alamat link resep ditemukan, link bisa disimpan ke dalam fitur RecipeBox dgn cara drag and drop. Hal ini bisa dilakukan utk semua link resep masakan, sehingga jika suatu hari ingin memasak sambil membawa PC ini ke dapur, bisa langsung digunakan utk memandu memasak. Resep akan tersimpan dan bisa diakses kapan saja

Fitur Magic Canvas sebagai Pengganti Kertas Pesan di Kulkas
Jika Anda punya kebiasaan menempelkan pesan kepada anggota keluarga dgn menggunakan kertas dan ditempelkan di kulkas, kini kebiasaan itu bisa dikreasikan di Magic Canvas HP TouchSmart.
Dgn Magic Canvas, pengguna bisa menuliskan pesan tulisan tangan menggunakan notes langsung ke layar sentuh dan disimpan lalu dimunculkan di layar PC.

Beberapa pesan bisa digabungkan layaknya menggabungkan pesan di dinding kulkas. Kali ini, layar PC yg berfungsi sebagai dinding tempat berkumpulnya pesan. Magic Canvas juga bisa difungsikan utk membuat kartu ucapan ulang tahun, dan ucapan lainnya.

HP Link Up
Fitur ini memungkinkan pengguna bisa menyalakan dua PC sekaligus dgn hanya menyalakan Hp TouchSmart. Saat PC TouchSmart sudah dinyalakan, pengguna bisa menyalakan PC lainnya dgn menghubungkan PC atau laptop ke PC TouchSmart.

Mengirim Email dgn Tulisan Tangan
Pengguna PC ini bisa menulis e-mail seperti menulis surat, yakni menulis langsung pada layar sentuh dan bisa mengirimkannya kepada alamat e-mail yg dituju. HP menyediakan sebuah aplikasi notes yg memungkinkan pengguna bisa menulis surat dgn tulisan tangan.

Spesifikasi
Sistem operasi : Microsoft Windows 7 Home Premium Edition 64-bit
Prosesor : Intel core i5-2400S Prosesor, 2,5 GHz 4 Core
Memori : 4096 MB DDR3
Hard disk : 1 TB Serial ATA hard drive at 7200 RPM
Grafik : AMD Radeon HD 6450A 2GB DDR3 MXM 3.0 A

Tidak ada komentar:

Posting Komentar